Profil Neymar Da Silva Santos Junior

Profil Neymar Da Silva Santos Junior. Satu lagi bintang muda bersinar yang tidak kalah berbakat serta bertalenta dengan Eden Hazard dari The Blues Chelsea. Dia adalah Neymar Da Silva pemain berkebangsaan Brazil dimana kini ia bermain untuk klub ternama Santos. Posisi bermainnya sebagai seorang pemain depan atau penyerang alias striker. Kemampuannya dalam mengolah si kulit bundar terutama menceploskan bola ke gawang lawan sudah tidak diragukan lagi dan sungguh menawan. Ga heran kalau Neymar Da Silva Santos Junior dianggap calon bintang bersinar dimasa depan apalagi kini pemain bertinggi badan kurang lebih 1.74 m tersebut banyak dilirik oleh tim-tim besar seperti MU, Madrid, Barca, dan masih banyak lagi lainnya.

Lahir pada 5 Februari 1992 (masih muda dunk dan mempunyai kesempatan meraih gelar lagi baik itu untuk klub, timnas, maupun gelar individual) di Mogi das Cruzes, Sao Paulo, Brasil, pemilik nama lengkap Neymar da Silva Santos Junior mengawali karir bersama klub junior Santos ditahun 2003. 6 tahun lamanya disana ia pun mendapatkan promosi masuk skuad senior Santos (2009). Dunia Selebrity grafik permainannya di setiap penampilan yang dilakoninya terus mengalami peningkatan dan mampu memukau. Sebagai seorang penyerang, ga heran kalo tidak sedikit gol diciptakannya untuk klub Santos (tergolong banyak untuk pemain seusianya). Ditambah lagi calon bintang ini juga mampu bekerjasama dengan baik dengan rekan-rekan setimnya, pun demikian memiliki akurasi umpan mumpuni.

Karir bersama timnas Samba sendiri dimulai tahun 2009 tergabung dengan skuad Brasil U17 untuk kemudian berlanjut ke U20 ditahun 2011. Dan karir bersama skuad senior tim nasional Brasil sendiri dimulai pada tahun 2010 hingga kini. Tidak sedikit juga lho torehan gol telah diciptakannya untuk timnas. Penghargaan yang telah diraihnya bersama Santos maupun tim nasional Brasil juga tidak sedikit terutama gelar individual. Khusus untuk prestasi pribadi tersebut Neymar Da Silva telah meraih gelar Best Young Player of Campeonato Paulista 2009, Best Forward of Campeonato Paulista (2010, 2011, 2012), FIFA Club World Cup Bronze Ball 2011, Young Player of the Year (2011), Silver Ball hors concours 2012, dan masih banyak banget lagi lainnya.

No comments:

Post a Comment

Terima kasih atas partisipasi komentarnya gan.